PSEUDOCODE

PENGERTIAN PSEUDOCODE:
            Menurut Wikipedia, Pengertian Pseudocode adalah deskripsi tingkat tinggi informal dan ringkas atas algoritma pemograman komputer yang menggunakan konversi struktural atas suatu baasa pemrograman, dan ditujukan untuk dibaca oleh manusia dan bukan oleh mesin.

Pseudocode merupakan kode yang mirip dengan pemograman sebenarnya.
Pseudocode berasal dari kata Pseudo yang berarti imitasi, mirip, atau menyerupai
dengan kode bahasa pemograman.

Dalam penulisan pseudocode tidak ada aturan yang baku, oleh karena itu
pseudocode biasanya ditulis berbasiskan bahasa pemograman yang akan digunakan,
misalnya Basic, pascal, C++ dan lain-lain. Sehingga lebih tepat digunakan untuk
menggambarkan algoritma yang akan dikomunikasikan kepada programmer.
Tujuan Penggunaan Pseudocode
Tujuan dari penggunaan pseudecode adalah untuk mempermudah manusia
dalam pemahaman dibandingkan menggunakan bahasa pemrograman yang umum
digunakan, terlebih aspeknya yang ringkas serta tidak bergantung pada suatu sistem
tertentu merupakan prinsip utama dalam suatu algoritma.
Ciri Pseudocode
   Pseudocode adalah kode / tanda / notasi yang menyerupai atau merupakan
penjelasan cara menyelesaikan suatu masalah
   Pseudocode sering digunakan oleh seseorang untuk menuliskan algoritma dari
suatu permasalahan
   Pseudocode berisikan langkah-langkah untuk menyelesaikan suatu masalah
      (hampir sama dengan algoritma), hanya saja bentuknya sedikit berbeda dari algoritma
          Pseudocode menggunakan bahasa yang hampir menyerupai bahasa
pemograman. Selain itu biasanya pseudocode menggunakan bahasa yang
mudah dipahami secara universal dan juga lebih ringkas dari pada algoritma.
   Tidak ada aturan baku yang mengikat tentang penulisan pseudocode


Perbedaan Pseudocode dengan Algoritma
Contoh algoritma mencari luas persegi panjang :

Contoh lain :



Bagian-bagian Pseudocode
Pseudocode biasanya terdiri dari 3 hal di bawah ini :
   Deklarasi Program
   Kamus
   Deskripsi Algoritma

Deklarasi Program
Deklarasi program ditulisa dengan struktur :
Program <NamaProgram>
Kamus
Kamus adalah deklarasi variabel yang akan digunakan di dalam program, dan format
penulisannya adalah sebagai berikut :
<namaVariabel> : <tipe_data>
Deskripsi Algoritma
Mendeklarasikan jalannya algoritma
Format penulisannya adalah sebagai berikut :
Assignment
nilai ← 20
Operasi
Jumlah ← nilaiA + nilaiB
Percabangan
if (a > 5) then
x ← 6
y ← 7
else
            x ← 8
endif
Perulangan
Metode While
while   (a > 5)
x ← 6
y ← 7
Metode Do-While
do        x ← 6
            y ← 7

while (a>5)
Input
input(a)
Output
output(a) / outout(“hello”)
Tipe Data
Tipe data dibagi berdasarkan jenis nilainya :
   integer : bilangan bulat
   real : bilangan desimal
   char : terbatas satu karakter
   string : kumpulan karakter
   tipe data bentukan
   tipe data terstruktur 

CONTOH PSEUDOCODE :


Kesimpulan
Jadi bisa dikatakan juga sebagai algoritma yang sudah sedikit
digabungkan dengan bahasa pemrograman yang akan digunakan.






Share this:

CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar